Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Buat Cookies Mengandung Narkoba, Residivis Ini Diamankan Polisi

Tersangka ECB (24)diamankan Polresta Denpasar (atas) dan Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas.,S.H., S,IK.,M.Si., didampingi Kasat Narkoba Kompol Losa Lusiano Araujo, S.IK. saat memberikan keterangan pers kepada media di TKP 2, rumah tersangka Jalan Ida Bagus Oka Gang Pasa Densel (6/4/2022) (bawah)

Denpasar, PorosBali.com- Satuan resnarkoba Polresta Denpasar mengamankan seorang tersangka berinisial ECB (24). Tersangka diduga membuat cookies yang mengandung narkoba. Ia ditangkap pada Jumat (1/4/22) di Jl Tukad Musi Renon Denpasar Selatan.

“Tersangka membuat cookies yang diduga mengandung narkotika golongan I yang dijual kembali. Tersangka juga merupakan residivis tahun 2018,” ungkap Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas.,S.H., S,IK.,M.Si., didampingi Kasat Narkoba Kompol Losa Lusiano Araujo, S.IK. saat memberikan keterangan pers kepada media di TKP 2, rumah tersangka Jalan Ida Bagus Oka Gang Pasa Densel (6/4/2022).

Saat diamankan tersangka hendak mengambil paketan yang dibungkus kresek putih dibawah pohon pisang di pinggir Jalan Tukas Musi, saat diintrograsi tersangka mengakui membuat kue yang mengandung narkotika yang sudah jadi yang disimpan ditempat rumahnya.

Barang bukti yang berhasil diamandari pelaku berupa 1 (satu) kantong plastik berisi 19 potong kue yang diduga mengandung narkotika, 1 plastik berisi serbuk warna kuning, 1 plastik klip berisi sebuk warna cream, timbangan elektrik, kompor gas dan peralatan membuat kue. 

“Efek dari mengkonsumi kue ini bagi pemakai bisa ngefly dan untuk pemasaran masih kami kembangkan semuanya," kata Kapolresta Denpasar.

Berdasarkan keterangan tersangka, dirinya disuruh oleh seseorang bernama Dimas (dalam penyelidikan) untuk membuat kue mengandung narkotika pada awal Maret 2022 sebanyak 100 buah kemudian kue tersebut dikirim oleh tersangka 80 buah melalui JNE dan 20 buah untuk dikonsumsi sendiri oleh pelaku.


Terhadap tersangka dikenakan pasal pasal yang dikenakan pasal 112 ayat (2) dan Pasal 114 ayat (2) UU.RI.No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman minimal 6 tahun dan paling lama 20 tahun penjara. (Pbm4) 


TAGS :

Komentar