Banyak Hotel Tutup di Bali karena Ditinggal Turis Asing
- 08 April 2020
- Pariwisata
- Badung
Kepala Dinas Pariwisata Denpasar Dezire Mulyani mengatakan okupansi atau tingkat hunian hotel anjlok hingga ke bawah 5 persen. Akibatnya, banyak hotel tutup untuk sementara waktu di tengah pandemi virus corona.
Kebanyakan hotel yang sudah tutup tersebut berada di wilayah Sanur. Sanur merupakan satu dari sekian banyak wilayah yang diburu wisman, di samping Ubud, Nusa Dua hingga Kuta.
"Di bawah lima persen (okupansi hotel). Bahkan, banyak hotel yang sudah tutup, karena wisatawan mancanegara banyak yang sudah balik ke negaranya. mereka dijemput oleh negaranya," ujarnya di Denpasar, Senin (6/4).
Komentar