Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Walikota Jaya Negara Dukung Rencana Pembangunan Museum Ida Pedanda Made Sidemen

Walikota Denpasar IGN Jaya Negara saat menerima audiensi Pengurus Yayasan Guna Dusun terkait pembangunan Museum Ida Pedanda Made Sidemen di Kantor Walikota Denpasar, Jumat (21/3). (foto/hms)

Denpasar, PorosBali.com- Pemerintah Kota Denpasar mendukung rencana pembangunan Museum Ida Pedanda Made Sidemen, di Kawasan Sanur. Hal tersebut diungkapkan Walikota Denpasar IGN Jaya Negara saat menerima audiensi Pengurus Yayasan Guna Dusun di Kantor Walikota Denpasar, Jumat (21/3). Pembangunan terseut dirancang untuk menunjang sarana program city tour di Kota Denpasar serta pelestarian cagar budaya.

Tampak hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar IB Yoga Adi Putra, Kepala Bappeda Kota Denpasar I Putu Wisnu Wijaya Kusuma, Kepala BPKAD Kota Denpasar Ni Putu Kusumawati, Kadis PU Kota Denpasar AA Ngurah Bagus Airawata, serta tim Yayasan Guna Dusun.

Ketua Yayasan Guna Dusun, IB Made Susena mengatakan, program ini merupakan salah satu program dari Pemkot Denpasar guna menunjang city tour di Kota Denpasar. Rencana pembangunan Museum Ida Pedanda Made Sidemen ini juga untuk melestarikan serta akan memperkenalkan karya-karya dari Ida Pedanda Made Sidemen sehingga nantinya dapat dipelajari oleh masyrakat luas.

Baca Juga: Wawali Arya Wibawa Pimpin Apel Gelar Pasukan Angkutan Terpadu Lebaran Tahun 2025

Lebih lanjut dijelaskan, rencananya museum ini akan dibuat di Jalan Danau Buyan IV, Br. Taman Sari Sanur. Tak hanya sebagai museum, ke depannya tempat ini juga akan digunakan sebagai tempat belajar bagi generasi muda untuk mengenal lebih luas karya dari Ida Pedande Made Sidemen.

Walikota Denpasar IGN Jaya Negara menyambut baik dan mendukung pembangunan museum tersebut. Hal ini bertujuan agar kedepannya seluruh karya dari Ida Pedanda Made Sidemen dapat dipajang dan dikenal lebih luas oleh masyarakat. Hal ini juga sekaligus menjadikan karya-karya tersebut sebagai penuntun kehidupan bermasyarakat. (pbm2)


TAGS :

Komentar