Wali Kota Jaya Negara Hadiri Puncak Karya Ngenteg Linggih Pura Ulun Tiga Landep Padangsambian
- 05 November 2022
- Seni Budaya
- Denpasar
Denpasar, PorosBali.com- Bertepatan dengan Rahina Tumpek Landep, Warga Pengempon Pura Ulun Tiga Landep, Desa Padangsambian melaksanakan Upacara Ngenteg Linggih, Padudusan Alit dan Caru Rsi Gana, Sabtu (5/11). Upacara ini dihadiri Walikota Denpasar, IGN. Jaya Negara sekaligus ngaturang punia.
Walikota Jaya Negara usai ngaturang punia mengatakan, pelaksanaan upacara keagamaan di Pura Ulun Tiga Landep ini adalah salah satu bentuk meningkatkan sradha bhakti umat Hindu kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa.
Walikota Jaya Negara juga mengharapkan setelah dilaksanakannya Upacara Ngenteg Linggih, Padudusan Alit dan di Pura Ulun Tiga Landep ini seluruh umat terutama penyungsung dan pengempon dapat terus meningkatkatkan rasa persaudaraan dan persatuan antara sesama umat. “Tentu pelaksanaan Yadnya ini sebagai sarana peningkatan nilai spiritual sebagai umat beragama. Kami berharap kedepan upacara Yadnya ini dapat memberikan energi positif yang dapat memancarkan hal positif bagi umat serta menetralisir hal- hal negatif dilingkungan desa setempat,” katanya.
Sementara Ketua Pantia Karya I Nyoman Darma Putra mengatakan, Upacara Ngenteg Linggih, Padudusan Alit ini dan Caru Rsi Gana ini dilaksanakan mengingat pura baru usai direnovasi khususnya untuk bangunan pelinggih secara menyeluruh. Atap ijuk diperbaiki total, pintu gedong dicat perada, pelinggih juga di-cat baru.
Dari segi waktu, upacara ngenteg linggih serupa belum pernah dilaksanakan dalam jangka panjang. Upacara ngenteg linggih sebelumnya dilaksanakan tahun 2010.
“Kami sangat berterimakasih dengan hadirnya bapak Walikota IGN. Jaya Negara, yang turut ngupasaksi upacara. Dengan berlangsungnya upacara ini kedepannya dapat merubah pola pikir masyarakat, bahwa semua tempat yang kita sucikan itu harus dan wajib dijaga, baik keindahan, kebersihan maupun kesuciannya,” ujarnya. (Pbm2)
Komentar