Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Kelurahan Peguyangan Giatkan Penerapan Pengolahan Sampah Berbasis Sumber

Kelurahan Peguyangan melaksanakan giat bank sampah yang bertempat di Banjar Tengah, Lingkungan Kepuh, pada Senin (16/5).

Denpasar, PorosBali.com- Dalam penerapan program terkait pengolahan serta pemilahan sampah berbasis sumber, kini Kelurahan Peguyangan melaksanakan giat bank sampah yang bertempat di Banjar Tengah, Lingkungan Kepuh, pada Senin (16/5).

Lurah Peguyangan, I Gede Sudi Arcana saat dikonfirmasi menjelaskan giat bank sampah yang bertempat di Banjar Tengah, lingkungan Kepuh, Kelurahan Peguyangan ini bernama Bank Sampah Mawar. Yang mana bank sampah ini dikelola oleh Kader PKK banjar setempat.


“Dari 13 banjar yang ada di Kelurahan Peguyangan, sudah ada beberapa yang menerapkan bank sampah dan saat ini sudah mulai aktif dalam pemilahan dan penimbangan sampah plastik dan non organik lainnya,” ujarnya.


Lebih lanjut dikatakannya, selain menerima sampah plastik atau sampah an organik, Bank Sampah Mawar ini juga merima minyak jelantah yang nantinya dapat ditukar langsung dengan minyak murni atau minyak yang baru


“Kami berharap untuk kedepannya dengan dibangkitkannya kembali bank sampah ini dapat membantu pemerintah dalam mengurangi pembuangan sampah  ke TPA Suwung. Selain itu dari bank sampah ini juga diharapkan agar masyarakat semakin sadar akan pentingnya memilah sampah dari rumah sehingga dapat mengurangi pencemaran lingkungan," katanya.

Selebihnya dikatakan Gede Arcana semua bank sampah yg ada di kelurahan Peguyangan ini bekerja sama dengan Bank Sampah Bali Wastu Lestari dan Bank Sampah Abu Kasa sebagai pembeli hasil dari pemilahan sampah yg di kumpulkan oleh warga di Kelurahan Peguyangan. "Jadi dengan adanya bank sampah ini dapat memberikan nilai tambah terhadap sampah yang dihasilkan," imbuhnya. (Pbm2)


TAGS :

Komentar