Spaghetti Rendang, The New Signature Dish di The 101 Bali Fontana Seminyak
- 16 Mei 2022
- Ekonomi & Bisnis
- Badung

Badung, PorosBali.com- THE 1O1 Bali Fontana Seminyak resmi meluncurkan Signature Dish baru yang merupakan fusion food resep asli dari Execuitve Chef THE 1O1 Bali Fontana Seminyak yang kerap disapa Chef Soma.
Fusion food merupakan perpaduan lebih dari satu bahan dan teknik dan lebih dari satu masakan daerah atau internasional dalam satu hidangan.
“Spaghetti Rendang” kombinasi Western dan Indonesian cuisine yaitu pasta spaghetti dengan bumbu khas Indonesia dari Sumatera yang memiliki aroma dan rasa yang kaya akan rempah dengan perpaduan bumbu lengkap dan santan sehingga memberikan pengalaman rasa yang unik di lidah.
Launching pada 1 April 2022 sudah bisa dinikmati di Sunny16 Café, Jalan Dewi Sri no.68 sebagai menu khas dari Sunny16 Café yang dapat dinikmati setiap hari dari pukul 7.00 a.m – 11.00 p.m .
Peluncuran signature dish ini merupakan gerbang awal dibukanya menu-menu fusion yang ada di Sunny6 Café dan Portabella Bistro sebagai bukti komitmen memberikan sesuatu yang baru setiap tahunnya. Kali ini memperkenalkan cita rasa Indonesia yang kaya akan rempah pada makanan western.
Dibandrol dengan harga IDR 55,000 net/ porsi anda sudah bisa menikmati Spaghetti Rendang termasuk dengan satu gelas es teh.
Nikmati menu baru ini yang tersedia di Café dan Restoran THE 1O1 Bali Fontana Seminyak, Jalan Dewi Sri no.68. (pbm7/rls)
Komentar