Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Di Tengah Pandemi, JNE Denpasar Kirim Barang ke Sejumlah Negara

Kepala cabang JNE Denpasar, Alit Septiniwati

Denpasar, PorosBali.com- Di tengah Pandemi Covid-19, JNE Denpasar masih bisa melakukan pengiriman barang luar negeri ke beberapa negara.

Hal ini disampaikan Kepala cabang JNE Denpasar, Alit Septiniwati, Selasa,(28/12) di Denpasar. 

 

Untuk pengiriman luar negeri, Alit Septiniwati mengatakan secara garis besar, JNE bisa mengirimkan ke hampir semua negara kecuali negara konflik seperti, Syria, Iran, Irak dan Israel. Estimasi waktu pengiriman international adalah 14 hari kerja dengan syarat khusus mengikuti dari regulasi masing-masing negara tujuan.

“Kita ketahui bahwa setiap negara memiliki regulasinya berbeda-beda sehingga perlu dilakukan crosscek kembali ketika pengiriman paket ke luar negeri. Dan Tim JNE memiliki tim khusus menanyakan terkait regulasi tersebut ke vendor ataupun rekanan JNE International Shipments,” paparnya.

Untuk biaya pengiriman secara transparan bisa diakses via web, baik tarif nasional maupun internasional.

“Bisa, semua disajikan secara transparan melalui Web JNE di www.jne.co.id atau melalui aplikasi My JNE yang dapat diunduh melalui palystore atau appstore,” ucapnya. (Pbm6)


TAGS :

Komentar