BIPAS FIB Unud Gelar Certification Ceremony
- 21 Desember 2021
- Pendidikan
- Denpasar
Denpasar, PorosBali.com- BIPAS (Bali Internasional Program on Asian Studies) melaksanakan certification ceremony (upacara penyerahan sertifikat) pada Selasa 21 Desember 2021 di Ruang Soekarno kampus setempat.
Kegiatan penyerahan sertifikat ini dilakukan secara daring dan disiarkan langsung melalui akun youtube FIB https://youtu.be/TO3kOsmR49g
Kegiatan penyerahan sertifikat kelulusan kali ini dihadiri oleh Dekan FIB, para wakil dekan, ketua program BIPAS, perwakilan dosen program BIPAS, serta perwakilan Asia Exchange.
Kegiatan penyerahan sertifikat ini diikuti oleh seluruh peserta program sejumlah 16 orang. Peserta yang mengikuti program BIPAS pada autumn semester berasal dari berbagai negara di wilayah Eropa seperti, Finlandia, Jerman, Swedia, dan Belanda.
Ketua program BIPAS, Anak Agung Sagung Shanti Sari Dewi, S.S., M.Hum. dalam laporannya menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah banyak membantu menyukseskan program BIPAS selama satu semester ini.
“Program autumn semester kali ini masih diselenggarakan secara daring seperti semester-semester sebelumnya. Namun demikian, semua peserta sangat antusias mengikuti seluruh kegiatan program. Berbagai sistem belajar daring yang telah difasilitasi oleh Universitas Udayana sangat membantu kami dan peserta dalam menjalankan kegiatan belajar mengajar, “ungkap Sagung Shanti.
Perwakilan dosen pengajar program BIPAS, Dr. I Made Rajeg turut mengapresiasi keberhasilan seluruh peserta mengikuti program.
Dekan Fakultas Ilmu Budaya, Dr. Made Sri Satyawati, S.S., M.Hum. dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh peserta program yang telah menyelesaikan seluruh kegiatan program dengan baik.
“Meski dalam keadaan pandemi serta kegiatan berlangsung dengan sistem daring, antusias peserta sangat kami hargai. Kita tentu saja berharap bahwa masa pandemi ini segera berakhir dan program ini dapat kembali berlangsung secara luring. Kami akan sangat senang menerima para peserta program untuk datang langsung ke Bali, mengikuti seluruh program sembari menikmati suasana Bali,” ungkap Dr. Sri Satyawati.
Acara penyerahan sertifikat ditandai dengan penyerahan token akademik secara simbolik oleh Dekan FIB kepada perwakilan Asia Exchange sebagai tanda bahwa seluruh peserta telah menyelesaikan program dengan baik.(Pbm5)
Komentar