Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Persiapkan Kejurnas, Perpani Bali Gelar Kejuaraan Junior Provinsi

Persiapan pelaksanaan kejuaraan panahan junior di Lapangan SMPN 2 Denpasar, Kamis (13/6). (foto/hms)

Denpasar, PorosBali.com- Perpani Bali tidak mau kecolongan dalam setiap kejuaraan nasional. Tentunya atlet harus datang di sebuah kejuaraan dalam kodisi yang siap tanding. Menang atau kalah dalam sebuah pertandingan adalah biasa, akan tetapi kalau maju dalam sebuah kejuaraan tanpa persiapan itu yang tidak bagus.

Hal itu disampaikan Ketua Panitia Kejuaraan Panahan Junior Perpani Provinsi Bali, Kadek Dian Vanagosi, di sela-sela mempersiapkan pelaksanaan kejuaraan di Lapangan SMPN 2 Denpasar, Kamis (13/6).

“Perpani Bali menyelenggarakan Kejuaraan Panahan Junior Provinsi Bali 2024 di lapangan SMPN 2 Denpasar dari tanggal 15-16 Juni 2024 adalah dalam rangka Seleksi Kejurnas Junior 2024 yang direncanakan diselenggarkan di Lapangan Nuvasa Bay, Nongsa, Batam-Kepulauan Riaudari tanggal 28 Juni – 4 Juli 2024,” jelasnya.

Ia juga menambahkan, kejurnas junior kali ini akan memperlombakan 3 divisi, yaitu Divisi Nasional, Divisi Recurve dan Divisi Compound dan 3 Kelompok Umur yaitu U13, U15 dan U18. Divisi Barebow Umum setelah Kejurnas Junior 2024 diselenggarakan, sehingga Perpani Bali juga mengadakan seleksi untuk Divisi Barebow Umum, pungkasnya.

Baca Juga: TP PKK Provinsi Bali Sosialisasikan Gerakan DELIGI menuju Bali Bebas Karies 2029

Ketua Umum Perpani Bali Made Renting saat dihubungi mengatakan, memang benar hari Jumat, 14 Juni 2024, pihaknya akan membuka kejuaraan panahan Junior Provinsi Bali. Ia menyampaikan, Perpani Bali selalu ingin atletnya siap dalam setiap ada kejuaraan di tingkat nasional, maka dari itu kejuaraan di tingkat daerah harus sering-sering diselenggarakan sambik melihat peningkatan prestasi tiap-tiap atlet.

“Dengan adanya kejuaraan, kita akan bisa melihat mana atlet yang mengalami kemajuan dalam prestasi, mana atlet yang mengalami penurunan, sehingga para pelatih akan bisa membuat strategi pelatihan yang lebih intensif,” ungkapnya. (pbm1)


TAGS :

Komentar