TP PKK Badung Juara Harapan III Lomba Menari Tari Pendet
- 07 Juni 2024
- Seni Budaya
- Badung
Denpasar, PorosBali.com- Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP. PKK) Kabupaten Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta menghadiri acara puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) yang Ke-52 Tingkat Provinsi Bali tahun 2024, Jumat (7/6) bertempat di Gedung Ksirarnawa, UPT Taman Budaya Bali, Sumerta Kelod, Denpasar Timur. Acara yang rutin dilaksanakan setiap tahun ini, sebagai peringatan lahirnya Gerakan PKK dengan mengangkat tema “Bergerak Bersama PKK, Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju”. Secara nasional acara peringatan HKG dilaksanakan di Surakarta pada 16 Mei yang lalu.
Pada kesempatan ini juga TP. PKK Kabupaten Badung meraih juara harapan 3 pada Lomba Menari Tari Pendet dan Berbakat 1 pada Lomba Bernyanyi. Atas pencapaian ini TP. PKK Kabupaten Badung diberikan piagam serta uang pembinaan yang diserahkan langsung oleh Pj. Ketua TP. PKK Provinsi Bali Nyonya Ida Mahendra Jaya kepada Ketua TP. PKK Kabupaten Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta dan disaksikan seluruh undangan yang hadir.
Turut juga hadir, Pj. Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya, Direktur Utama Bank BPD Bali I Nyoman Sudharma, Kepala Perwakilan BKKBN Prov. Bali Sarles Brabar, Pj. Bupati Gianyar I Dewa Tagel Wirasa, Wakil Bupati Karangasem I Wayan Artha Dipa, Ketua TP. PKK Kabupaten/Kota Se-Bali dan undangan lainnya.
Ketua TP PKK Kabupaten Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta ditemui seusai acara menyampaikan, puncak peringatan HKG sebagai momen yang luar biasa untuk memperingati lahirnya gerakan PKK di Indonesia khususnya di Bali juga. Acara ini juga untuk meningkatkan motivasi bagi PKK di Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan agar bisa bergerak membangun keluarga yang sejahtera untuk mewujudkan Indonesia Maju.
“Yang jelas saya selaku Ketua TP. PKK Kabupaten Badung sangat bangga karena PKK telah menjadi mitra dari Pemerintah Provinsi Bali khususnya Pemerintah Kabupaten Badung,” ungkapnya singkat.
Ketua TP PKK Pusat Tri Suswati Tito Karnavian dalam sambutannya yang dibacakan oleh Pj. Ketua TP PKK Provinsi Bali Nyonya Ida Mahendra Jaya menyampaikan, keserempakan gerak kader-kader PKK dalam bekerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan untuk mewujudkan kesejahteraan keluarga rakyat indonesia. Sebagai visi TP. PKK yaitu Terwujudnya Keluarga Yang Beriman dan Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, Berakhlak Mulia, Berbudi Pekerti Luhur dan Sehat Sejahtera Lahir dan Batin. Ke Depan TP. PKK agar mengembangkan program PKK di daerah masing-masing sehingga sejalan dengan program pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Melalui sinergi dari dengan pemerintah, diharapkan PKK dapat mendukung program pemerintah pusat dan pemerintah daerah hingga ke tingkat keluarga, meningkatkan kesejahteraan dan memberdayakan perempuan.
Baca Juga: Wabup Suiasa Pimpin Rakor Ketersediaan Gas LPG 3 Kg Bersubsidi
Apresiasi dan terimakasih juga disampaikan Nyonya Ida Mahendra Jaya kepada TP PKK Provinsi, Kabupaten/kota, Kecamatan dan Kelurahan/Desa serta kader PKK atas peran nyatanya menjadi mitra kerja pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kualitas dan taraf hidup masyarakat. Bersama dengan BKKBN Provinsi Bali, PKK telah juga membantu menurunkan angka stunting dengan 7,2%, angka terendah rata rata nasional, dan menurunkan kemiskinan ekstrem, dengan angka 0,19 terendah secara di Nasional. “Kepada seluruh kader PKK agar tetap semangat, semakin inovatif , dan terus bersinergi dengan pemerintah untuk menyelesaikan permasalahan sosial yang ada di daerah,” ujarnya.
Sementara Ketua Panitia I Gede Suadi dalam laporannya menyampaikan rangkaian kegiatan peringatan HKG ini dimulai dari bulan Maret 2024 dengan kegiatan Gerakan Tanam Cabai di Kebun PKK Provinsi Bali yang terletak di depan Gedung Jaya Sabha dan diikuti oleh seluruh TP. PKK di Kabupaten/Kota se Bali pada 4 Maret, pemberian sembako kepada 20 anggota Persatuan Purnawirawan TNI/Polri yang dilaksanakan di Sekretariat PEPABRI pada 6 Maret, Berkunjung dan Berbagi yang menyasar 50 anak dengan resiko stunting maupun yang sudah divonis stunting di seluruh Kabupaten/Kota se-Bali yang dimulai dari bulan Maret dan sampai Agustus mendatang, pemberian bantuan sembako kepada 20 tunawicara dan keluarga tidak mampu di Desa Bengkala, Kecamatan Kubutambahan, Buleleng pada 24 maret dan Lomba Menyanyi dan Menari Tari Pendet yang diikuti oleh Pengurus TP PKK Kabupaten/ Kota Se Bali pada 27 Mei. “Kegiatan-kegiatan serangkaian acara peringatan HKG Provinsi Bali tahun ini, dilaksanakan sesuai arahan tim TP PKK Pusat, berupa kegiatan aksi sosial yang menyentuh langsung masyarakat,” jelasnya. (pbm2)
Komentar