HUT Ke-44 SMPN 3 Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara Kukuhkan Duta Baca Spentri
- 01 April 2023
- Pendidikan
- Denpasar
Denpasar, PorosBali.com- Bunda Literasi Kota Denpasar Ny. Sagung Antari Jaya Negara mengukuhkan Duta Baca SMP Negeri 3 (Spentri) Denpasar dan Duta Pelajar Spentri 2023 dalam Perayaan HUT ke 44 tahun SMP Negeri 3 Denpasar yang mengusung tema “Hut Spentri Frest Smart, Kreatif, Kompetitif For My Spentri” di Sekolah setempat Sabtu (1/4). Pada acara HUT ini juga dilaksanakan Launching Digital (Puspawidiacahya). Acara ini turut dihadiri Koordinator Nyalanesia Denpasar Jemima Mulyandari.
Bunda Literasi Kota Denpasar Ny. Sagung Antari Jaya Negara mengucapkan terima kasih kepada SMPN 3 Denpasar karena telah berperan aktif dalam memajukan dan menggalakkan giat Literasi di sekolah, kepada bapak ibu guru yang telah mengajarkan dan membudayakan literasi baca tulis terutama bagi peserta didik. Kegiatan ini dapat memacu dan menumbuhkan kegemaran membaca dan literasi kepada Duta Baca sekolah untuk mendorong temannya dalam memanfaatkan perpustakaan.
Dari hasil survey Perpusnas tahun 2022 nilai indeks pembangunan Literasi masyarakat Bali adalah 70,88. “Ini menunjukkan bahwa budaya gemar membaca masyarakat cukup tinggi, namun disinilah peran guru dan orang tua untuk tetap membimbing, mengarahkan tidak hanya bisa membaca saja namun paham dan mengerti apa yang dibaca itulah literasi,” ucap Ny. Sagung Antari Jaya Negara.
Untuk saat ini minat membaca mengalami penurunan, untuk memotivasi maka program literasi harus digalakkan di sekolah. Untuk itu Duta Baca di SMPN 3 Denpasar agar bisa mengimbas ke anak-anak lain untuk ikut gemar membaca. Selain itu Ny. Sagung Antari Jaya Negara juga berharap giat literasi di SMPN 3 Denpasar lebih ditingkatkan tidak hanya di event HUT namun event-event perpustakaan serta event lainnya sebagai media pengembangan bakat minat kreativitas siswa bahkan guru lebih banyak berkarya dalam kegiatan literasi untuk mewujudkan masyarakat yang berpengetahuan.
Baca juga: Pantau Kesehatan, Puskesmas IV Densel Sambangi Kediaman Pasien ODGJ
Kepala Sekolah SMPN 3 Denpasar I Gusti Ayu Putu Tirtawati S.Pd mengatakan, literasi sangat penting untuk menumbuh kembangkan budi pekerti peserta didik melalui pembudayaan ekosistem literasi sekolah yang diwujudkan dalam gerakan literasi sekolah agar mereka belajar sepanjang hayat. Tahun ini SMPN 3 Denpasar menginjak ke 44 tahun, artinya sekolah ini telah memasuki usia yang sudah matang dalam segala hal.
Perjalanan selama 44 tahun tentunya tidak mudah dalam institusi pendidikan. SMPN 3 Denpasar sampai saat ini berkomitmen terus memberikan pelayanan pendidikan yang terbaik peserta didik bagi minat, bakat yang dimiliki oleh peserta didik yang dimiliki oleh SMPN 3 Denpasar. “Untuk itu saya ingin mengucapkan dan betapa bangga dan bahagia karena SMPN 3 Denpasar sampai saat ini masih tetap bertahan sebagai pendidikan yang unggul dan berkualitas,’’ ucap Tirtawati
Untuk itu pihaknya memberikan apresiasi kepada guru, staf dan siswa karena telah menggerakkan sekolah ini sebagai inovasi-inovasi yang dimiliki pendidik, pengajar pendidikan yang ada di SMPN 3 Denpasar. Setiap tahun dalam rangkaian hari ulang tahun SMPN 3 Denpasar secara konsisten melaksanakan lomba-lomba akademik dan non akademik.
Kegiatan ini akan terus dilaksanakan dengan mewujudkan inovasi-inovasi baru sehingga SMPN 3 Denpasar tetap dikenal sebagai sekolah yang berkualitas dan unggul di Kota Denpasar. “Atas kesuksesan acara Hari ulang tahun ini, saya ucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang ada di seluruh SMPN 3 Denpasar khususnya, seluruh masyarakat yang ada di Kota Denpasar serta seluruh pihak yang mendukung kesuksesan acara ini, "’ ucapnya. (Pbm2)
Komentar