Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Mahasiswa Fakultas Teknik Unud Sabet Emas Dalam “World Invention and Technology Expo 2022”

Mahasiswa FT UNud sabet emas dalam World Invention and Technology Expo 2022.

Badung, PorosBali.com-  Kelompok mahasiswa Universitas Udayana yang merupakan gabungan dari Fakultas Teknik dan Fakultas Kedokteran berhasil memperoleh medali emas dalam World Invention and Technology Expo (WINTEX) 2022. Kegiatan yang diadakan di Auditorium Widya Sabha Universitas Udayana, Jimbaran, Bali pada 30-31 Oktober 2022 ini merupakan lomba skala internasional dengan tema Riset, Invensi, dan Inovasi Ilmiah, Tema: “Inno-fun-tion for Everyone” Promoting The Importance of Innovation for Everyone, yang diselenggarakan oleh Indonesian Invention and Innovation Promotion Association (INNOPA).

Kelompok mahasiswa yang dibimbing oleh Prof. I Wayan Widhiada, S.T., M.Sc., Ph.D ini terdiri atas 5 anggota kelompok, 3 orang dari Fakultas Teknik  yaitu I Gede Febri Bala Antara I Made Putra Arya Winata, Ketut Tri Andika Ariana dan 2 orang dari Fakultas Kedokteran yaitu Putu Emilia Dewi dan Ni Putu Eka Frastika Sari.  Mereka berhasil mengalahkan kelompok mahasiswa lain yang berasal dari Indonesia, Malaysia, Thailand, Rusia, Romania, dan Mesir.

Invensi yang dibuat merupakan sebuah prototipe alat monitoring risiko penyakit neuropati optik glaukoma yang disebut dengan “Glassist”. Glassist dirancang dan telah diuji secara langsung di RSUP Prof. dr. IGNG Ngoerah dengan pendampingan dokter spesialis mata, dr. I Gusti Ayu Ratna Suryaningrum, M.Biomed, Sp.M. Diharapkan prototipe siap diterapkembangkan dengan integrasi machine learning dalam membantu memonitor pasien Glaukoma dari rumahnya masing-masing, tanpa harus datang ke rumah sakit.

Menurut I Gede Febri Bala Antara, lomba ini merupakan pengalaman yang berharga untuk mengembangkan ide kami dan membuat impact besar kepada masyarakat.  Prestasi ini diharapkan dapat menjadi contoh baik untuk mendorong mahasiswa lain untuk terus menggali kreatifitasnya dalam menghasilkan karya yang inovatif. (Pbm5)

Sumber: https://www.unud.ac.id/in/berita-fakultas2091-Mahasiswa-Fakultas-Teknik-Universitas-Udayana-Sabet-Emas-dalam-World-Invention-and-Technology-Expo-WINTEX-2022.html


TAGS :

Komentar