Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Cuaca Ektrim, Sekda Alit Wiradana Minta Seluruh OPD Siaga Bencana 

Sekda Kota Denpasar IB. Alit Wiradana

Denpasar, PorosBali.com- Dalam mengantisipasi  cuaca ekstrim menjelang akhir tahun dan disertai dengan curah hujan yang tinggi, Sekda Kota Denpasar IB. Alit Wiradana meminta kepada seluruh OPD di lingkungan Pemkot Denpasar untuk meningkatkan kewaspadaan dan siaga dalam mengantisipasi bencana.  Hal ini disampikan pada Apel Disiplin Pegawai , pada Senin (17/10) di Halaman Kantor Walikota Denpasar 

Dalam arahanya Sekda Alit Wiradana mengatakan bahwa memasuki musim penghujan dan cuaca ektrim ini tentu sangat berpotensi terjadi angin kencang, banjir dan cuaca buruk. "Untuk itu saya meminta kepada seluruh  OPD untuk bersiaga dan mengantisipasi bencana yang akan terjadi, termasuk juga mengaktifkan kembali program bapak angkat kebersihan di masing masing Desa dan Kelurahan," kata Alit Wiradana. Lebih lanjut dikatakan saat ini curah hujan sangat tinggi dan sangat rawan terjadi nya banjir. Saluran  air atau got agar dipantau kebersihannya.

"Kegiatan pemantauan agar terpusat pada titik-titik luapan air yang berpotensi banjir dan juga pohon-pohon besar yang rawan tumbang tertiup angin kencang serta menyediakan pos-pos pelayananan penanggulangan bencana untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat," katanya.

Selebihnya Sekda Alit Wiradana juga mengajak Desa/Kelurahan serta masyarakat untuk bergerak bersama dalam menjaga kebersihan sungai dimana dapat meminimalisir bencana banjir di daerah masing-masing.

Selebihnya pihaknya juga mengajak seluruh ASN dalam memasuki cuaca musim penghujan ini agar mengaktifkan kembali bapak angkat di masing-masing desa/kelurahan dengan melakukan kerja bakti bersih lingkungan sehingga dapat mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. (Pbm2)


TAGS :

Komentar