Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Membanggakan, Atlit Kempo Unud Raih Prestasi di Kejuaraan Nasional Mahasiswa Shorinji Kempo

Atlit Kempo Unud Raih Prestasi di Kejuaraan Nasional Mahasiswa Shorinji Kempo. (Foto/ist)

Jakarta, PorosBali.com- Atlit Kempo Universitas Udayana (Unud) unjuk prestasi di Kejuaraan Nasional Mahasiswa Shorinji Kempo yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Jakarta 1-2 Oktober 2022. Sebanyak 25 Perguruan Tinggi yang berasal dari 9 provinsi ambil bagian pada kejuaraan tersebut, dimana Universitas Udayana mengirimkan 6 orang atlit kemponya dan berhasil menyabet 2 medali emas, 3 medali perak dan 1 medali perunggu, baik dalam kategori Randori, Embu Tandoku dan Embu Berpasangan. 

Dari 3 kelas yang diikuti, tim Universitas Udayana berhasil merebut  medali emas pada kategori Randori Putri atas nama Made Bella Janetti, medali perak atas nama Pinky Carolina. Di Kelas Embu berpasangan juga mendapatkan medali emas atas nama Awan Aminullah Ibrahim dan Made Bella Janetti.

Baca juga:

TalkShow Asik Lingkungan Peternakan lewat 'Ngopi Ujung Kandang 2022'

Tuan Rumah Kongres X AFEBI 2022, FEB Unud Matangkan Persiapan

Sedangkan pada kategori Embu Beregu Campuran memperoleh medali perunggu atas nama Awan Aminullah Ibrahim, Made Bela Janetti dan Dwik Apriliana. Universitas Udayana juga mampu mengukuhkan posisi pada urutan ke empat dari 25 Perguruan Tinggi yang ikut serta dalam kejuaraan tersebut. (Pbm5)

Sumber: www.unud.ac.id


TAGS :

Komentar