Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Lagi 2.500 Paket Sembako Disalurkan, Rai Wirajaya: 'Bantuan PSBI ini sangat dirasakan manfaatnya'

Penyerahan secara simbolis 1.000 paket sembako PSBI di Jero Anyar Taman Prenem, Desa Peguyangan Kaja, Denpasar, Minggu (29/5/2022).

Denpasar, PorosBali.com- Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Bali kembali menyalurkan 2.500 paket sembako kepada masyarakat terdampak pandemi covid-19 melalui Program Sosial Bank Indonesia (PSBI). Kali ini KPwBI Bali bekerjasama dengan DPP Jangkar Pemuda Nusantara yang difasilitasi oleh Anggota Komisi XI DPR RI, I Gusti Agung Rai Wirajaya.

"Hari ini kembali jumlah yang sama kita salurkan kepada warga terdampak covid di seluruh Bali," ujar Agung Rai Wirajaya (ARW) disela penyerahan paket sembako PSBI  di Jero Anyar Taman Prenem, Peguyangan Kaja, Denpasar, Minggu (29/5/2022). ARW menyebut sehari sebelumnya, Sabtu (28/5/2022) juga digelontorkan 2.500 paket sembako di tempat yang sama.

Realisasi penyaluran bantuan paket sembako kali ini merupakan tindak lanjut permohonan bantuan oleh DPP Jangkar Pemuda Nusantara oleh Bank Indonesia.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia yang tidak henti membantu masyarakat di Bali sebagai upaya penanganan masyarakat terdampak covid-19 yang sudah berlangsung dua tahun lebih," jelas anggota Fraksi PDI Perjuangan ini.

"Bantuan PSBI ini sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Bali," imbuh Rai Wirajaya.

Rai Wirajaya juga mengatakan kegiatan sejalan dengan upaya pemerintah dalam pemulihan ekonomi Bali yaitu Bali Bangkit.

"Ini bagian dari dukungan yang bisa kita lakukan untuk memulihkan perekonomian masyarakat di Bali. Saat ini perekonomian sudah mulai menggeliat. Mari kita tetap semangat, pantang menyerah. Kita harus optimis perekonomian akan segera bangkit," katanya seraya mengajak masyarakat selalu taat prokes.

Pada kesempata ini Agung Rai Wirajaya juga mengapresiasi langkah Gubernur Bali terkait usulan pandemi menjadi endemi kepada Pemerintah Pusat.

"Kita lihat dulu tri wulannya, kalau masih ekonomi Bali di bawah posisinya mungkin bantuan seperti ini tetap berlanjut tapi kalau sudah bagus, sudah naik, PSBI-nya tetap jalan mungkin dengan pola yang lain," jelasnya.

Agung Rai Wirajaya juga melihat kunjungan wisatawan baik domestik maupun mancanegara ke Bali mulai meningkat dan kondisi itu menjadi momentum ekonomi kembali berdenyut dan Bali bangkit kembali.

"Dua tahun ekonomi Bali kontraksi dalam, terpuruk, semoga dengan situasi saat ini perlahan bisa naik posisinya tidak lagi nomor tiga dari bawah secara nasional," ujar politisi senior PDI Perjuangan ini.

Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Rizky Ernadi Wimanda berharap bantuan paket sembako ini dapat meringankan beban masyarakat yang sangat terdampak pandemi.

"Kunjungan wisatawan ke Bali sudah mulai meningkat dan ini momentum yang bagus agar ekonomi bangkit lagi, pesan saya masyarakat jangan abai, tetap patuhi protokol kesehatan minimal pakai masker dan rajin mencuci tangan dengan sabun di air mengalir," kata Rizky.

Sebanyak 2.500 paket sembako kali ini akan didistribusikan kepada masyarakat melalui lembaga atau kelompok masyarakat di 9 kabupaten/kota se-Bali, termasuk kaum disabilitas di Kota Denpasar khususnya di Kecamatan Denpasar Utara.

"Namun ini karena masih dalam masa pandemi, pada tahap awal kami serahkan 1.000 paket, sisanya nanti kami lakukan pada kesempatan lain langsung kepada penerimanya," I Gusti Agung Rai Susilantara, mewakili Ketua Umum DPP Jangkar Pemuda Nusantara D. Surez Kumar yang berhalangan hadir.

Secara rinci, Rai Susilantara menyampaikan penyerahan simbolis 1.000 paket sembako kali ini meliputi kepada DPP Jangkar Pemuda Nusantara 150 paket sembako, Lingkungan Kertha Dharma Kelurahan Pemecutan Denpasar (150), Sekeha Teruna (ST) Swastika Banjar Pekambingan Denpasar (100), Kelompok Disabiltas Desa Peguyangan Kaja (100), Pemaksan Gunung Agung Banjar Dangin Peken Denpasar (50), Pura Kesuma Jati Linggih Ida Ratu Tuan Baris Cina Gong Beri Desa Pakraman Intaran Sanur Denpasar (100), Bank Sampah Trijata Asri Denpasar (100), Warga Ageng Tambyak se-Bali Badung (60), Pura Pasek Gelgel Bendesa Tegeh Kori Agung Kedonganan Badung (50), Pura Taman Beji Besakih, Ubung Kaja Denpasar (73), dan Arya Wang Bang Pinatih Jeroan Gede Getakan Klungkung sebanyak 67 paket sembako.

Dalam kegiatan ini Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Rizky Ernadi Wimanda didampingi Deputi Direktur Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Donny H. Heatubun beserta sejumlah, dan dihadiri Perbekel Desa Peguyangan Kaja I Made Parmita serta perwakilan penerima bantuan.

(red)


TAGS :

Komentar