Tambah Wawasan Keperawatan, SMK Kesehatan 1 Sukra Indramayu Kunjungi Universitas Udayana
- 12 Februari 2022
- Pendidikan
- Badung
Badung, PorosBali.com- Universitas Udayana menerima kunjungan SMK Kesehatan 1 Sukra Kabupaten Indramayu, Jawa Barat bertempat di Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Selasa (8/2/2022).
Mengingat kondisi pandemi covid-19 saat ini dan adanya penerapan PPKM, kegiatan kunjungan ini dibagi dalam dua sesi dengan protokol kesehatan yang ketat.
Kunjungan ini bertujuan untuk menambah wawasan para siswa SMK Kesehatan 1 Sukra tentang Universitas Udayana, khususnya Program Studi Farmasi dan Ilmu Keperawatan. Kunjungan diharapkan menumbuhkan minat para siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi, salah satunya memilih Universitas Udayana.
Koordinator Kerjasama dan Humas Hamidiah Yunus mengatakan, dalam kunjungan ini para siswa diberikan penjelasan tentang Universitas Udayana secara umum meliputi Visi dan Misi Universitas Udayana. “Pengenalan tentang keberadaan 13 Fakultas, Jalur Penerimaan Mahasiswa baru, serta informasi penting lainnya,” terang Hamidiah Yunus.
Sementara penjelasan tambahan mengenai Program Studi Farmasi disampaikan oleh Koordinator Program Studi S1 Farmasi, Dr. Eka Indra Setyawan, S.Farm., M.Sc., Apt. dan penjelasan mengenai Program Studi Ilmu Keperawatan disampaikan oleh Koordinator Program Studi S1 Keperawatan disampaikan oleh Dr. Ns. Ni Ketut Guru Prapti, S.Kep., MNS. (Pbm5)
Sumber: www.unud.ac.id
Komentar