Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

'Abdimas Terpadu FT Unmas Denpasar' Dukung Pengembangan Potensi Wisata Desa di Kerambitan

Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat "Abdimas Terpadu" di Desa Kesiut dan Desa Timpag, Kerambitan, Kabupaten Tabanan, Bali pada Sabtu (22/1/2022).

Tabanan, PorosBali.com- Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Kesiut dan Desa Timpag, Kerambitan, Kabupaten Tabanan, Bali pada Sabtu (22/1/2022). Abdimas Terpadu Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar bertema "Pengembangan Potensi Wisata Desa Melalui Pelestarian Lingkungan".

Pembukaan kegiatan yang merupakan bagian Tri Dharma Perguruan Tinggi ini digelar di Wantilan Desa Kesiut, dihadiri oleh Camat Kerambitan I Putu Adi Supraja, S.STP.

Mengawali kegiatan, Dekan Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar, Dr. Ir. I Made Sastra Wibawa, M.Erg. mengatakan pengabdian kegiatan kepada masyarakat ini selain merupakan implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, sekaligus untuk edukasi kepada masyarakat tentang kelestarian lingkungan yang bersih dan sehat. Salah satunya pengelolaan sampah dan penghijauan. Apalagi Bali, imbuh Sastra Wibawa, merupakan daerah tujuan pariwisata internasional yang harus didukung oleh kebersihan, keasrian dan kesehatan lingkungannya.   

"Kegiatan yang dilakukan hari ini tentang pengolahan sampah, walaupun di desa ini permasalahan sampah tidak terlalu serius. Dan juga pelestarian lingkungan berupa penanaman pohon," ujar Sastra saat diwawancarai awak media di tempat acara.

Sastra Wibawa juga menyampaikan apresiasi kepada pemerintah yang sangat getol pengelolaan sampah berbasis sumber. 

"Seperti yang tertuang dalam Peraturan Gubernur Bali Nomor 47 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sampah berbasis Sumber di desa/kelurahan dan Desa Adat," jelasnya.

Camat Kerambitan I Putu Adi Supraja, S.STP yang membuka kegiatan ini, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Universitas Mahasaraswati Denpasar khususnya Fakultas Teknik. Apalagi Unmas sudah ada kerja sama dengan Kecamatan Kerambitan. Ditambahkannya, lingkungan yang merupakan permasalahan global, Fakultas Teknik Unmas turut memberi andil dalam penyelesaian di masyarakat melalui pemberberdayaan.

"Kegiatan ini sangat mendukung program kita di Kecamatan Kerambitan. Apalagi saat ini kita mengintegrasikan antara desa yang satu dengan yang lainnya salah satunya adalah pengembangan potensi desa wisata," ujar Putu Adi. 

Lebih lanjut Camat Putu Adi mengatakan penanaman pohon sangat diperlukan. Ini mendorong keasrian sekaligus terkait dengan kebersihan juga dalam mendukung program desa wisata.

"Kegiatan ini merupakan wujud implementasi program pengembangan salah satunya desa wisata. Kita rancang desa wisata sesuai potensi masing-masing desa," jelasnya seraya mengatakan kegiatan ini dapat memberikan masukan kepada masyarakat terkait pengembangan desa wisata.

Pihaknya mengajak masyarakat yang tinggal di 15 desa yang ada di Kecamatan Kerambitan, menggarap potensi desa wisata ke depan. "Namun harus mengikuti aturan atau syarat yaitu desa harus bersih," tegasnya.

Jadi lewat pendampingan dari kegiatan PKM ini, masyarakat mendapatkan literasi terkait pengelolaan sampah dan lingkungan lewat pembuatan biopori.

"Mudah-mudahan lewat Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar bisa memberikan SOP guna mengolah sampah plastik khususnya," tutupnya.

Adapun rangkaian kegiatan Abdimas Terpadu Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar yang bertema "Pengembangan Potensi Wisata Desa Melalui Pelestarian Lingkungan" meliputi Penandatanganan Kerjas Sama antara Dekan FT dengan Perbekel Desa Timpag dan Perbekel Desa Kesiut, Penyerahan Peta Potensi Desa Wisata di Timpag dan Penyerahan Bibit Pohon kepada Perbekel Desa Timpag, Penanaman Pohon dan bersih-bersih di lingkungan Pura Puseh Desa Kesiut dan Timpag, Penyuluhan terkait Pengolahan Sampah dan Biopori di Wantilan Desa Kesiut, serta dmo Pembuatan Lubang Biopori di Wantilan Desa Kesiut.

(Pbm2)


TAGS :

Komentar