Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

DPRD Badung dan Pemkab Buktikan Komit Bangkitkan Perekonomian Masyarakat

Ketua DPRD Badung Putu Parwata saat diwawancara oleh wartawan usai rapat paripurna

Badung, PorosBali.com- Pandemi covid-19 telah memporak-porandakan perekonomian masyarakat, khususnya di Kabupaten Badung yang paling terdampak. Pasalnya, Kabupaten Badung merupakan daerah tujuan pariwisata internasional sehingga Badung merupakan kabupaten dengan penghasil PHR terbesar di Bali. Pemerintah Kabupaten Badung bersama DPRD Badung memiliki komitmen untuk segera membangkitkan perekonomian masyarakat. Hal ini dibuktikan, salah satunya dengan mempercepat pembahasan APBD 2022 untuk segera merealisasikan program kerja yang akan dilaksanakan. 

"Supaya kita bisa lebih fokus menata kembali dan memperbaiki apa yang patut kita perbaiki di Badung ini, terutama tentang penanganan covid ini supaya clear. Kemudian pertumbuhan ekonomi konsen pada ovenborder dan beberapa agenda yang penting," ujar Ketua DPRD Badung, Putu Parwata usai Rapat Paripurna Pembahasan APBD 2022, Kamis (14/10/2021). 

Namun demikian kata Parwata, kinerja tetap ditingkatkan. "Kami sudah melakukan pembahasan APBD 2022 yang sebetulnya finalnya itu adalah 30 November," jelasnya.

Lebih lanjut, Putu Parwata mengatakan pihaknya mempercepat peraturan daerah terutama menyangkut masyarakat yaitu masalah izin pembangunan bangunan gedung (PBG), serta masalah penanaman modal. Itu yang paling penting karena bagaimana pun ke depan kalau Badung ini pariwisatanya berjalan dengan baik, kemudian pertanian dalam arti luas juga berkembang, ekonomi UMKM-nya berjalan dan sektor-sektor potensi bergerak, APBD Badung pun akan surplus.

Menurutnya syarat investasi adalah APBD-nya surplus sehingga lebih fokus untuk kembali menangani beberapa investasi di Badung.

"Ke depan saya harapkan ini akan bisa bangkit kembali dengan beberapa skenario peraturan daerah yang kita siapkan,” imbuh politisi senior PDI Perjuangan ini.

Ditambahkannya, semua rancangan perda sudah disiapkan untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Badung. Dicontohkan, prosentase anggaran kesehatan dinaikkan. Yang biasanya 10 sekarang menjadi 20,2 persen. (Pbm2)


TAGS :

Komentar