Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Melalui Tim Mobile Kesdam, Kodam IX/Udayana Lakukan Vaksinasi di Sekolah

Pelayanan vaksinasi di sekolah oleh Tim Mobile Kesdam IX/ Udayana

Denpasar, PorosBali.com- Kodam IX/Udayana melalui Kesdam IX/Udayana yang beberapa waktu lalu telah menggelar serbuan vaksinasi dengan sasaran masyarakat dewasa dan remaja usia 12 sampai dengan 17 tahun mendapat apresiasi yang tinggi dari masyarakat dengan penuh kesadaran datang untuk divaksin.

Hal tersebut merupakan wujud implementasi TNI AD dalam hal ini Kodam IX/Udayana untuk terus mendukung dan menggencarkan program Pemerintah di bidang Vaksinasi Covid-19, sebagai upaya terwujudnya herd immunity (kekebalan kelompok).

Melihat minat masyarakat yang cukup tinggi untuk di vaksin, maka atas seijin Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., Kesdam IX/Udayana melanjutkan kegiatan vaksinasi di Denpasar yang digelar di 4 tempat yaitu di Kesdam IX/Udayana, FKTP Sudirman, FKTP Kepaon dan secara mobile dengan Tim Vaksinator ke sekolah-sekolah.

Kakesdam IX/Udayana Kolonel Ckm dr. I Made Mardika, Sp. PD., MARS., menjelaskan bahwa di empat tempat tersebut pada Rabu (7/7) kemarin, total yang divaksin sebanyak 970 orang dengan rincian 432 orang di Makesdam IX/Udy, 220 orang di FKTP Sudirman, 138 orang di FKTP Kepaon dan 190 orang di SMAN 1 Denpasar.

Selanjutnya pada hari ini, Kamis (8/7), pelaksanaan vaksinasi menyasar sebanyak 500 orang terdiri dari 400 orang di Makesdam IX/Udy yang disatukan dengan FKTP Sudirman dan 100 orang di FKTP Kepaon.

“Khusus Tim Vaksinator mobile berjumlah 10 vaksinator yang hari ini menyasar ke SMK PGRI 3 Denpasar, berhasil divaksinasi sebanyak 230 pelajar, dan kegiatan ini akan terus berlanjut”, jelas Kakesdam.

Disampaikan juga bahwa untuk sekolah-sekolah lainnya yang hendak melaksanakan vaksinasi di sekolahnya dapat mengkoordinasikan ke Dinas Kesehatan Provinsi Bali. Apabila telah disetujui oleh Dinkes, maka Dinkes melalui kerjasama dengan Kodam IX/Udayana akan menerjunkan Tim Vaksinator Kesdam IX/Udayana untuk melaksanakan vaksinasi di sekolah tersebut.

Seluruh pelaksanaan Vaksinasi tentunya dilaksanakan juga dengan tetap berpedoman pada protokol kesehatan, seperti menjaga jarak dan memakai masker serta mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir. (Pbm2)


TAGS :

Komentar