Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Rai Wirajaya Salurkan Seribu Paket Sembako Peringati 68 Tahun Bank Indonesia

Anggota Komisi XI DPR RI I Gusti Agung Rai Wirajaya Salurkan Seribu Paket Sembako Peringati 68 Tahun Bank Indonesia

Denpasar, PorosBali.com- Serangkaian peringatan HUT Ke-68 Bank Indonesia, Anggota Komisi XI DPR RI I Gusti Agung Rai Wirajaya menyerahkan Seribu paket sembako kepada sejumlah kelompok masyarakat agar bisa bertahan di masa pandemi covid-19.

Penyerahan seribu paket sembako Program Sosial Bank Indonesia atau PSBI bekerja sama dengan Perkumpulan Jaringan Relawan Tatanan Era Baru (JIWATERA) yang dilaksanakan di Jero Anyar Taman Prenem Desa Peguyangan Kaja Denpasar, Sabtu (4/7/2021).

Turut hadir pada penyerahan sembako, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali yang diwakili S. Donny Heautubun selaku Ekonom Ahli Grup Perumusan dan Implementasi Kedua Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali. 

Penyerahan bantuan sembako PSBI ini sebagai tindak lanjut dari direalisasikannya proposal Perkumpulan Jiwatera oleh Bank Indonesia melalui PSBI dan disetujui 1.000 paket sembako/ kebutuhan pokok masyarakat. 

Pada kesempatan tersebut Rai Wirajaya menyampaikan selamat ulang tahun ke-68 kepada Bank Indonesia yang jatuh pada 1 Juli lalu. 

"Saya berharap Bank Indonesia tetap menjaga moneter dan ekonomi bangsa Indonesia," ujarnya. 

 

Lanjut Rai Wirajaya, saat ini sembako sangat penting bagi masyarakat Bali ditengah pandemi covid yang tak tentu berakhirnya. 

"Tak ada yang bisa menjawab dan menjamin kapan pandemi cobid-19 akan berakhir. Makanya dukungan Bank Indonesia ini sangat luar biasa," jelas politisi senior PDI Perjuangan ini.

Ia pun mengaku sangat lega masih bisa memenuhi permintaan masyarakat akan sembako. 

"Sampai saat ini masih banyak yang antre untuk mendapatkan bantuan sembako. Namun demikian secara bertahap akan terus saya perjuangkan selama pandemi covid ini berlangsung," jelasnya.  

Hingga kini menurut Rai Wirajaya perekonomian Bali masih terpuruk karena pandemi covid terhadap pariwisata yang menjadi andalan perekonomian masyarakat Bali. 
Oleh karena itu diharapkan bantuan sembako ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat. 

Para penerima bantuan sembako menyatakan terima kasih atas kepedulian Rai Wirajaya. 

"Terima kasih Pak Agung dan Bank Indonesia yang sudah memberikan bantuan sembako. Bantuan ini sangat bermanfaat saat ini. Kami sangat terbebani oleh dampak pandemi covid," ujar salah seorang penerima dari Gianyar. 

Adapun 1.000 paket sembako yang disalurkan kali ini meliputi Perkumpulan Jaringan Relawan Tatanan Era Baru (Jiwatera) 150 paket, Pura Meraja Agung Desa Saba Gianyar 100 paket, Banjar Kitri Desa Singapadu Gianyar 100 paket, Banjar Adat Abasan Desa Kutri Gianyar 100 paket, Karang Taruna Sharma Bakti Desa Pedungan Denpasar 50 paket, Dadia Paibon Pekelingan Desa Besan Klungkung 50 paket, Pasemetonan Pemerahan Agung Tiga Pemecutan Bangli 100 paket, Pura Dadia Kuta Waringin Karangasem 100 paket, Pura Agung Batan Kendal Klungkung 150 paket serta Pengempon Pura Dadia Pasek Banjar Gula Klungkung 100 paket. (Pbm6)


TAGS :

Komentar