Perekonomian Bali Belum Pulih, Rai Wirajaya Kembali Gelontorkan 1.000 Paket Sembako Bank Indonesia
- 29 Mei 2021
- Info & Peristiwa
- Badung
Badung, PorosBali.com- Anggota Komisi XI DPR RI I Gusti Agung Rai Wirajaya kembali merealisasikan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) dengan menyerahkan bantuan paket sembako kepada sejumlah kelompok masyarakat penerima dari berbagai kabupaten/kota di Bali. Kali ini bantuan paket sembako sebanyak 1.000 paket sembako yang diserahkan langsung oleh Rai Wirajaya bersama tim ARW di Griya Gede Simpangan Manuaba, Desa Buduk, Kabupaten Badung, Sabtu (29/5/2021) sore.
Penyaluran bantuan sembako PSBI ini sebagai tindak lanjut Proposal Permohonan Bantuan Penanganan Covid-19 dari Banjar Adat Sengguan Desa Adat Buduk, Kabupaten Badung Bulan pada Mei tahun 2021 oleh Bank Indonesia melalui Program Sosial Bank Indonesia dan disetujui sebanyak 1.000 paket sembako/kebutuhan pokok masyarakat. Bantuan paket sembako yang difasilitasi Rai Wirajaya ini didistribusikan kepada masyarakat terdampak Covid-19 kepada kelompok masyarakat penerima.
Kelompok masyarakat penerima bantuan sembako PSBI total 1.000 paket ini diantaranya Banjar Adat Sengguan Desa Adat Buduk-Badung (150 paket sembako), Merajan Griya Gede Simpangan Manuaba-Badung (200 paket sembako), Dadia Arya Tegeh Kori Nagasepaha, Buleleng (50 paket sembako).
Kemudian Pura Manik Tahun, Desa Adat Peguyangan-Denpasar (50 paket sembako), STT Kerta Muda Yasa, Banjar Kerthayasa Kedonganan Badung (50 paket sembako), Kerta Gita Shanti, Banjar Kerthayasa Kedonganan Badung (50 paket sembako), Banjar Kaja, Desa Adat Sesetan Denpasar (150 paket sembako), Puri Agung Jembrana (150 paket sembako); Merajan Agung Pasek Toh Jiwa - Desa Tangguntiti-Tabanan (100 paket sembako), Pengempon Pura Paibon Pande Batur, Kelurahan Renon Denpasar (50 paket sembako).
Penyerahan bantuan sembako oleh Rai Wirajaya dihadiri pula Anggota DPRD Badung Ida Bagus Alit Arga Patra, tokoh masyarakat Desa Buduk Ida Bagus Ketut Purbanegara, Kelihan Adat Banjar Senguan, Desa Adat Buduk Badung, Angga Griya Gede Simpangan Manuaba Desa Adat Buduk, Badung.
Setelah menyerahkan bantuan paket sembako ini, Rai Wirajaya mengaku lega bisa kembali memenuhi permohonan bantuan sembako dari berbagai kelompok masyarakat yang memang masih membutuhkan bantuan dan uluran tangan agar bisa bertahan di tengah pandemi Covid-19 saat ini.
“Sebenarnya banyak yang masih antre dan banyak yang mengajukan permohonan bantuan sembako. Tentu tidak bisa kami penuhi sekaligus. Tapi syukur bisa bertahap dan konsisten kami lakukan penyaluran bantuan ini. Hal ini tidak terlepas dari atensi dari mitra kerja kami di Komisi XI, salah satunya dari Bank Indonesia melalui program PSBI kali ini,” ucap Rai Wirajaya.
Politisi senior PDI Perjuangan asal Peguyangan, Denpasar ini mengakui program bantuan sembako kepada masyarakat ini dipandang penting terus dilakukan mengingat perekonomian Bali belum pulih sepenuhnya.
"Bahkan masih minus, dan pariwisata yang menjadi andalan Bali juga belum bisa bangkit," sebutnya.
Rai Wirajaya menegaskan penyerahan paket sembako ini sebagai upaya terus memberikan sumbangsih lewat aksi kemanusiaan yang menyentuh dan meringankan beban masyarakat yang membutuhkan akibat terdampak pandemi Covid-19.
Dengan bantuan ini, Rai Wirajaya berharap pihaknya tetap memberikan harapan dan semangat kepada masyarakat. Ia berharap dengan bantuan sembako ini bisa bermanfaat meringankan beban masyarakat ditengaj pandemi Covid-19 yang belum berakhir.
"Bantuan paket sembako ini disalurkan kepada warga agar mereka bisa survive apalagi ekonomi dan pariwisata di Bali belum pulih sampai saat ini," terang Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI ini.
Rai Wirajaya juga mengingatkan masyarakat agar selalu taat dan disiplin melaksanakan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran pandemi Covid-19 sehingga mempercepat upaya pemulihan ekonomi. (Pbm5)
Komentar