Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Kaji Penguatan Posko PPKM Di Daerah, Satgas Covid-19 Pusat Berkunjung ke Kota Denpasar

Walikota Denpasar IGN Jaya Negara menerima kunjungan Satgas Covid-19 yang dipimpin I Nyoman Gede Agus Asrama

Denpasar, PorosBali.com- Sehubungan dengan pelaksanaan Kajian Operasional Penguatan/pembentukan Posko di 128 Kota/Kabupaten di  wilayah PPKM mikro, Satuan Tugas Penanganan Covid 19 mengunjungi pemerintah Kota Denpasar yang di terima langsung Walikota Denpasar IGN Jaya Negara, pada Senin (3/5) di kantor Walikota Denpasar.

 

Kunjungan Satgas Covid-19  yang dipimpin I Nyoman Gede Agus Asrama bertujuan untuk melakukan pendampingan penguatan/pembentukan posko, mengidentifikasi situasi yang ada dan sumber daya yang tersedia serta melakukan diskusi untuk mengetahui kendala yang di hadapi oleh posko satgas di tingkat kabupaten/kota.

 

I Nyoman Gede Agus Asrama mengatakan sehubungan mobilitas masyarakat dengan penambahan kasus COVID-19 maka pentinganya penguatan/pembentukan posko satgas yang menjadi infrastruktur kendali penanganan masalah kompleks nasional.

 

"Posko satgas merupakan perangkat organisasi operasional terstruktur pusat-daerah untuk kendali penyelesaian masalah kompleks skala nasional khususnya di Kota Denpasar peran posko satgas peran posko dapat mendukung terbukanya kembali sektor pariwisata" ujarnya

 

Walikota Denpasar IGN Jaya Negara mengapresiasi kunjungan Satgas COVI-19 ke Kota Denpasar dimana dapat memberikan pemahaman mengenai penguatan/pembentukan posko yang ada di pemerintah daerah.

 

"Kedepan materi yang telah di berikan oleh Satgas COVID19 bermaanfaat bagi Pemerintah Kota Denpasar dan tentunya akan di kordinasisan serta di tindak lanjuti oleh posko satgas desa/kelurahan di Kota Denpasar," ujarnya. (Pbm2)


TAGS :

Komentar