Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Cegah Penyebaran Covid-19, Desa Dauh Puri Kaja Kembali Laksanakan Pemantauan Strategis

Desa Dauh Puri Kaja Kembali Laksanakan Pemantauan Strategis

Denpasar, PorosBali.com- Satgas Covid-19  Desa Dauh Puri Kaja menggiatkan pemantauan wilayah selama pemberlakuan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) di wilayahnya. Kembali digiatkan shift sore dilakukan pemantauan di seputaran wilayah Desa Dauh Puri Kaja oleh satgas setempat.

Perbekel Desa Dauh Puri Kaja, I Gusti Ketut Sucipta saat dikonfiormasi mengatakan bahwa  pelaksanaan pemantauan PPKM diwilayahnya ini merupakan upaya mendukung kebijakan Pemerintah Pusat dan Pemkot Denpasar dalam upaya menekan tingkat penularan dan pengendalian Covid-19  dengan melibatkan  satgas tingkat Dusun, Lingkungan, dan Banjar.

“Dalam pemantauan kali ini memang sebagian besar masyarakat kami  telah mematuhi pemberlakuan jam operasional usaha. “Kami hanya memberikan pemahaman secara persuasif kepada masyarakat yang masih melakukan aktivitas. Kami harapkan dengan kegiatan ini dapat semakin meningkatkan kedisplinan masyarakat dalam menerapkan protokol Kesehatan dalam upaya menekan penyebaran covid-19 di kota Denpasar dan khsusnya diwilayah Desa Dauh Puri Kaja,” ungkapnya. Selebihnya Sucipta mengajak warganya untuk tetap disiplin menerpkan protokol kesehatan ketika melakukan aktivitas di luar rumah. "Jangan sampai lengah dan kendor dalam menerapkan Prokes dengan 3 M, karena kelalaian tersebut bisa menyebabkan kasus covid 19 kembali meningkat," katanya.(Pbm2)


TAGS :

Komentar