Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Berita Duka! Arsitek Art Centre Ida Bagus Tugur Meninggal Dunia

(Alm) Ida Bagus Tugur

Klungkung, PorosBali.com- Bali kehilangan salah satu putera terbaik dari dunia arsitek. Beliau adalah Almarhum (Alm) Ida Bagus Tugur, yang meninggal di usia 94 tahun, Selasa (22/12/2020).

Bendesa Adat Cucukan, Ida Bagus Nyoman Ari Sanjaya, telah mengkonfirmasi kebenaran beruta duka tersebut.

Dikatakan oleh Ari Sanjaya, Almarhum dikenal sebagai salah satu Arsitek Kenamaan yang banyak mendesain tempat-tempat strategis di Pulau Bali.

“Karyanya bukan hanya Art Centre Denpasar, beliau juga telah mendesain Kawasan Renon Denpasar, dari Kantor Gubernur sampai Bajra Sandi. Juga memberi sumbangan untuk TMII (Taman Mini Indonesia Indah),” tutur Ari Sanjaya.

Tidak hanya itu, Gedung DPRD Bali, juga buah hasil pemikirannya di sekitar Kompleks Kawasan Renon. Termasuk Gedung DPRD Klungkung hingga Patung Kanda Pat Sari atau Catus Pata Klungkung hingga desain banyak Pura besar di Bali.

Ari Sanjaya juga mengatakan, bahwa Almarhum telah banyak meninggalkan karya-karya besar di Bali. Dalam menciptakan karya-karya besar, almarhum dikatakan ditemani salah satu anaknya yang bernama Ida Bagus Gede Yadnya.

“Dia (Ida Bagus Gede Yadnya) salah satu anaknya yang ikut langsung menemani ayahnya dalam menciptakan karya-karya besar yang diwariskan kepada masyarakat Bali sampai sekarang. Dibantu banyak rekan arsitek lainnya dalam menggarapnya,” tegas Ari Sanjaya menambahkan.

Ari Sanjaya menerangkan, setelah jenazah Alrmahum sampai di Gria, nanti akan ada rembug keluarga besarnya bersama Prajuru Desa Adat Cucukan, mengenai proses selanjutnya. Setelah itu, matur kepada Ida Sulinggih untuk rencana penentuan tingkatan palebonnya. Hal tersebut juga tentunya mengacu dalam situasi pandemi COVID-19 yang terjadi sekarang.

Sejak terbatas karena usia terus menua, Almarhum sudah mengurangi kegiatannya sejak usia 70 tahun.

“Meski sudah memutuskan istirahat, permintaan untuk memakai jasanya masih tinggi meski sudah terkendala usia, karena Ida Bagus Tugur punya nama besar di bidangnya ini. Beliau dikenal sangat idealis dengan ide-idenya,” tutup Ari Sanjaya. (Pbm2)

 


TAGS :

Komentar