Intensifkan Upaya Pencegahan Covid-19, Polres Klungkung Kembali Semprotkan Disinfektan
- 21 September 2020
- Info & Peristiwa
- Klungkung
Klungkung, PorosBali.com- Polres Klungkung berupaya Kembali lagi secara serentak cegah penularan dan penyebaran Covid-19 dengan mengintruksikan seluruh jajaran polres Klungkung melakukan penyemprotan disinfektan dalam upaya pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid-19, di Wilayah Kabupaten Klungkung,Senin (21/9/2020)
Kapolres Klungkung, AKBP Bima Aria Viyasa, S.I.K., M.H. langsung pimpin pelaksanaan penyemprotan disinfektan bersama Wakapolres Klungkung dan kepala BPBD Kabupaten klungkung beserta Personil Gabungan polres klungkung,Pol PP,dan personil BPBD Kab Klungkung.
Kapolres Klungkung mengatakan, Penyemprotan disinfektan dilaksanakan secara serentak dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid -19. Selain itu juga menyampaikan himbauan secara humanis atas Bahaya dan dampak dari Virus Corona Covid -19 yang mana Kapolres berharap Masyarakat untuk selalu menaati protokol kesehatan untuk tetap menjaga jaga jarak serta tidak melakukan kegiatan sosial yang dapat mengundang orang banyak dan selalu menjaga kebersihan dilingkungannya masing – masing.
Penyemprotan disinfektan dilaksanakan oleh personil TNI/POLRI serta Instansi terkait dengan Kendaraan yang di miliki BPBD.di bantu oleh seluru personil dan ada juga mengunakan penyemprotan secara manual yang di gendong oleh Personil. penyemprotan disinfektan di laksanakan di seputaran komlek pertokooan dan tempat Segol semarapura di mana tempat ini merupakan sentral berkumpulnya masyarakat yang beraktipitas.mengunjungi sengol dan toko. (Pbm2)
Komentar