Sekda Rai Iswara Mendem Pedagingan di Perumahan Padang Hijau, Kelurahan Padangsambian
- 03 Agustus 2020
- Info & Peristiwa
- Denpasar
Denpasar, PorosBali.com- Serangkaian Karya Pemlaspasan Pelinggih, Penunggun Karang dan Balai Pertemuan di Perumahan Padang Hijau, Jl. Buana Taman, Kelurahan Padangsambian, Denpasar Barat digelar pada Senin (3/8).
Hadir dalam kesempatan tersebut Sekda Kota Denpasar, AAN Rai Iswara bersama sejumlah perwakilan OPD Pemkot Denpasar yang disambut hangat tokoh masyarakat setempat.
Sekda Kota Denpasar, AAN Rai Iswara turut mengikuti sejumlah rangkaian upacara yakni Mendem Pedagingan di Pelinggih setempat yang sudah rampung dibangun.
Sekda Kota Denpasar, AAN Rai Iswara ditemui usai mengikuti rangkaian upacara mengatakan pelaksanaan upacara keagamaan di Perumahan Padang Hijau, Jl. Buana Taman, Kelurahan Padangsambian ini adalah bentuk peningkatan Sradha Bhakti umat.
“Apalagi di komunitas masyarakat, perlu diapresiasi bagaimana membangun Sradha Bhakti masyarakat melalui berbagai kegiatan upakara yang dilaksanakan. Mengenai pelaksanaannya, pemberdayaaan nya tidak terlepas dari sektor keagamaan, tapi yang lebih kita apresiasi dimana muncul kemandirian masyarakat untuk memunculkan kesadaran sehingga manfaat yang kita peroleh dalam penyelenggaraan upacara keagamaman dapat kita peroleh dengan baik” tegas Rai Iswara.
Penglingsir perumahan setempat, AAN Oka Wiranata didampingi panitia kegiatan, Sudarsana mengatakan pembangunan areal pelinggih, penunggun karang dan balai pertemuan dengan luas sekitar 1 Are ini dimulai sejak bulan April dan dilingkungan perumahan ini ditempati sekitar 55 kepala keluarga. “Ini merupakan renovasi yang dibantu oleh Pemkot Denpasar. Kami sangat berterimakasih kehadiran bapak Sekda Rai Iswara nyaksiang dan mengikuti sejumlah rangkaian upacara sebagai bentuk apresiasi terhadap masyarakat dalam mendukung pembangunan di Kota Denpasar,” terangnya. (Pbm2)
Komentar