Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

RSUD Klungkung Kini Rawat 7 Pasien COVID -19, Sebelumnya Sempat Nihil

Penanganan salah seorang pasien yang ditulari mertuanya di Banjar Nyuhaye, Gelgel diangkut Ambulance

Klungkung, Porosbali.com- Sempat nihil sebulan yang lalu, namun kini RSUD Klungkung kembali merawat sekitar 9 orang diruang isolasi Confirmasi Covid 19.

Kali ini menangani 7 orang pasien Cofirmasi Covid 19 dan 2 orang pasien PDP, karena sejak Sabtu(6/6) pasien Confirmasi Covid 19 masuk lagi 3 orang pasien.

Kepastian penambahan pasien Confirmasi Covid 19 ini ditegaskan Dirut RSU Klungkung dr Nyoman Kesuma Sabtu(6/6) yang menyebutkan saat ini RSU Klungkung telah merawat total 7 orang pasien confirmasi Covid 19 dan 2 orang pasien PDP.

Kepastian penambahan pasien confirmasi Covid 19 itu sejak salah satu dari 2 orang dokter spesialis jantung yang bertugas di RSUD Klungkung tertular covid-19 dari istrinya sesuai hasil swab.

Akibat peristiwa tersebut Dirut RSUD Klungkung I Nyoman Kesuma langsung melakukan rapidtest  terhadap 158 pegawai yang pernah kontak langsung dengan Dokter tersebut  dan hasilnya semuanya non reaktif.

Sementara itu terkait terpaparnya 3 orang di Banjar Nyuhaye, Desa Gelgel, Klungkung ini dibenarkan oleh Ketua Satgas Gotong Royong Desa Adat Gelgel, Klungkung Gede Eka Semaya Putra.

Ditemui disela sela penjemputan warganya yang terpapar confirm Covid 19 ini, Gede Eka Semayaputra menyebutkan tertularnya 2 orang yang seorang menantunya dan satu orang cucunya ini berawal dari sakitnya mertuanya yang sempat akan dioperasi di Gianyar yang dibatalkan karena diketahui confirmasi Covid 19 setelah sesuai hasil swab nya positif Covid 19.

Karena peristiwa tersebut dirinya selaku Ketua Satgas Desa Adat meminta kepada masyarakatnya untuk taat dan disiplin dalam mempergunakan masker serta rajin mencuci tangan dan selalu menjaga jarak saat keluar rumah.

“Hari ini saya mendapatkan pemberitahuan ada dua warga kami dari Banjar Nyuhaye Desa Gelgel yang terkonfirmasi Covid 19 setelah sebelumnya mertuanya terlebih dulu sudah dirawat diruang isolasi di RSUD Klungkung,” ujar Gede Eka Semayaputra yang juga menjabat Ketua ORARI Lokal Klungkung. (Pbm2)


TAGS :

Komentar